EkBis Info Terbaru

Melalui Bumdes, 20 Persen Dana Desa Akan Dialokasikan Untuk Program Ketahanan Pangan

Kuningan – Sebagaimana diatur dalam Permendes No. 2 Tahun 2024, Pemerintah Pusat mewajibkan 20% dari Dana Desa (DD) tahun 2025 dialokasikan untuk kegiatan program ketahanan pangan, 

Rita Yunia Pratidina, selaku Kepala Bidang UEM Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten Kuningan saat ditemui di ruang kerjanya (10/3/2025) menyampaikan, hal ini adalah bentuk komitmen pemerintah dalam meningkatkan ketahanan pangan di tingkat desa. 

Menurut Rita, program ketahanan pangan yang sebelumnya dikelola oleh desa, untuk tahun 2025 ini akan dikelola oleh Bumdes

“Ketahanan pangan yang kemarin itu khan dikelola oleh desa, langsung kegiatan ketahanan pangan baik fisik atau non fisik, tapi mulai tahun sekarang 20% dana desa itu sebagai penyertaan modal desa dan digunakan untuk ketahanan pangan hewani atau nabati” Jelas Rita.

Rita berharap, program ketahanan pangan ini dapat dijalankan di tahun 2025 ini, namun masih menunggu aturan-aturan terkait hal ini baik dari Kemendes ataupun Kemendagri.

” Harapannya dapat dieksekusi tahun ini, namun kita masih ada beberapa kesulitan di paging APBDes, mudah-mudahan ada pencerahan dari tataran Kementrian ya, khan kita perlu aturan lebih lanjut dari Kemendes terkait teknis penggunaan desa, dan kemudian terkait APBDES kode ring khan dari Kemendagri, kita juga perlu keselarasan” Lanjut Rita.

Program kegiatan ketahanan pangan ini, menurutnya fokus untuk mendukung swasembada pangan di desa yang nantinya diharapkan dapat mendukung program makan bergizi gratis” Ucapnya.

Rita mengingatkan dalam pelaksanaan program ini, adanya penyertaan modal dari dana desa sebesar 20 % ini, .Bumdes-Bumdes yang ada di Kabupaten Kuningan harus menjalankannya dengan penuh tanggung jawab 

“Ada pertanggungjawaban setiap semester, harapannya ketika ada pertanggungjawaban awal tahun yang akan datang, sudah jalan pertanggungjawaban dan sudah menghasilkan keuntungan untuk desa”Pungkas Rita (Beng).

Related posts

Perkuat Ketahanan dan Keamanan Siber, Pemkab Kuningan Resmi Bentuk CSIRT

Redaksi

612 Personil Polri Akan Amankan Pilkada 2024

Redaksi

Sholawat Hingga Ziarah Makam Jadi Rangkaian Peringati HUT Partai Golkar ke 59

Redaksi

Leave a Comment